Monday, November 12, 2012

Krengsengan Belut

Krengsengan Belut




Bahan:

2 ekor (200g) belut, cuci bersih, potong-potong ukuran 3 cm, buang kepalanya 1)
1 buah jeruk nipis, peras airnya
1 sdt garam
Minyak goreng
3 buah cabai merah, iris serong tipis
1 lembar daun salam
3 cm lengkuas, memarkan
200 ml air
3 sdm Kecap Black Gold
1 buah tomat merah, potong 8 bagian
3 buah cabai rawit merah, buang tangkainya
Bumbu, haluskan:
3 butir bawang merah, kupas, iris tipis
1 siung bawang putih, kupas, iris tipis
3 cm jahe
½ sdt merica putih butiran
¼ sdt garam
Cara Membuat:

Di dalam mangkuk, lumuri belut dengan air jeruk nipis dan garam hingga rata. Simpan tertutup di dalam lemari es agar bumbu meresap (±15 menit).
Panaskan 100 ml minyak di dalam wajan dengan api sedang. Goreng belut hingga mengering, angkat. Tiriskan.
Panaskan 3 sdm minyak dalam wajan dengan api sedang. Tumis bumbu halus, cabai merah, daun salam, dan lengkuas, hingga harum.
Tuang air, didihkan. Masukkan belut, Kecap Black Gold, tomat merah, dan cabai rawit merah, aduk rata. Masak hingga kuah agak menyusut, angkat.
Sajikan.
1) Anda juga bisa menggunakan fillet belut sebanyak 300 g
(femina)

No comments:

Post a Comment