Tumis Phok Choy
Jenis sayuran seperti ini pas banget dibikin tumis2an.
Praktis, bumbunya gak macem2.
Yg penting sayurannya jangan terlalu lama dimasak.
Bahan:
4 ikat kecil phok choy, siangi
3 sng bawang putih, geprek, cincang halus
1/2 cm jahe, geprek, cincang halus
Kaldu ayam, secukupnya
2 sdm saus tiram
1 sdt maizena, larutkan dgn air dingin
1 sdt minyak wijen
Gula pasir, merica secukupnya
1 1/2 sdm minyak goreng, utk menumis
Cara membuat:
Didihkan air bersama sedikit garam, kemudian masukkan phok choy sebentar saja, sampai cukup matang. Tiriskan.
Susun phok choy di atas piring, sisihkan.
Tumis bawang putih dan jahe sampai harum.
Masukkan saus tiram, minyak wijen, kaldu ayam.
Tambahkan gula pasir dan merica.
Kentalkan dgn larutan maizena.
Tuang di atas phok choy.
No comments:
Post a Comment