Monday, December 10, 2012

Myulchi Bogeum (Tumis Ikan Teri Khas Korea)


Myulchi Bogeum (Tumis Ikan Teri Khas Korea)


Myulchi Bogeum adalah menu yang sangat terkenal di Korea. Myulchi artinya ikan teri dan Bogeum adalah jenis makanan yang dimasak dengan cara ditumis atau digoreng. Myulchi Bogeum biasanya disajikan sebagai Banchan (lauk atau menu sampingan dalam Bahasa Korea)

Bahan:
128g teri medan
1sdm minyak goreng
1sdm Gochujang (saus cabai Korea)
1sdm gula
½ bawang putih, cincang
4sdt air
½ sdm sirup jagung
1sdt minyak wijen
½ sdm biji wijen


Cara Membuat:
Sangrai semua ikan teri di dalam penggorengan yang telah dipanaskan.
Tambahkan minyak goreng ke dalam penggorengan.
Sisihkan ikan teri yang telah digoreng ke pinggir penggorengan.
Masukan gochujang, gula, bawang putih, air, dan sirup jagung ke dalam penggorengan.
Angkat sedikit penggorengan agar hanya saus yang termasak dan tidak gosong, masak dengan api kecil sampai saus mengkilap
Campurkan saus dengan ikan teri sampai rata, setelah itu matikan api.
Tambahkan minyak wijen dan taburi masakkan dengan biji wijen.
Sajikan selama masih hangat
*Gochujang dapat dibeli di toko yang menjual bahan makanan Korea
**Jika terlalu pedas, Gochujang dapat dikurangi

No comments:

Post a Comment