Thursday, December 6, 2012

Lumpia Sawi Kukus

Resep Masakan : Lumpia Sawi Kukus




Lumpia ini bukan seperti lumpia pada umumnya, karena dibungkus dengan daun sawi putih yang renyah. Isinya berupa racikan ikan dan udang cincang berbumbu minyak wijen. Dikukus lalu disajikan bersama saus cocol sambal bangkok segar dengan daun ketumbar cincang...Sedaaap !!!

Lama membuat : 30 menit
Disajikan untuk : 20 buah

10 lembar sawi putih dengan panjang 15 cm

Membuat Isi lumpia :
Aduk rata, bahan bahan sebagai berikut :
150 gram udang kupas yang sudah dicincang.
150 gram daging ikan kakap cincang
1 sendok makan bawang putih goreng, remas - remas
1 batang daun bawang, iris halus
2 sendok makan minyak wijen
1 + 1/4 sendok teh garam halus
1 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir

Membuat Saus bangkok :
Aduk rata bahan bahan sebagai berikut :
8 sendok makan saus cabai ala bangkok
1/2 sendok makan cuka
1 sendok makan air jeruk lemon
1 sendok teh minyak wijen
1/2 sendok teh garam
1 sendok makan air matang
1 sendok makan daun ketumbar cincang halus, jika suka.

1. Pasang dandang berisi air diatas api sedang hingga beruap, sisihkan. Sementara itu, letakkan selembar plastik yang sudah dilubangi di beberapa tempat di rak dandang. Atur lembaran sawi putih diatasnya. Kukus sebentar sampai layu, segera diangkat, dan sisihkan.

2. Isi tiap dua lembar sawi putih yang sudang dilayukan, dengan 1 sendok makan adonan, lipat sambil gulung seperti lumpia.

3. Atur lumpia sawi dalam rak dandang beralas plastik tadi dengan jarak diantaranya. Kukus dalam dandang panas hingga matang. Angkat, sajikan panas bersama sausnya...

Setelah mahir dalam kukus mengkukus, bagaimana kalau mencoba bakar membakar ? Resep masakan yang wajib Anda coba adalah "Cumi Bakar Sambal Mentah"...
Silahkan klik link dibawah ini untuk mendapatkan resepnya....


Sumber: http://id.shvoong.com/lifestyle/food-and-drink/2045141-resep-masakan-lumpia-sawi-kukus/#ixzz2ELDXybGv

No comments:

Post a Comment