Tuesday, December 4, 2012

Gemblong


Gemblong




Sebenarnya jajanan tradisional yang terbuat dari ketan ini bisa tampil dalam dua wajah: berlapis gula merah atau gula putih

BAHAN:
250 gr ketan, cuci, rendam 1 jam, tiriskan
1/2 bh kelapa agak muda, parut
150 cc santan, hangatkan
2 sdt garam
minyak goreng

LAPISAN GULA:
150 gr gula merah
3 sdm gula pasir
5-7 sdm air

CARA MEMBUAT:
Kukus dulu ketan 30 menit. Keluarkan, tambahkan santan hangat yang telah dicampur garam. Aduk rata, dan kukus lagi sekitar 30 menit.
Panas-panas tumbuk ketan hingga halus. Jangan lupa tambahkan parutan kelapa di tahap ini, tumbuk hingga rata.
Bagi adonan dalam beberapa bagian dan bentuk sesuai selera. Goreng sebentar ketan hingga agak kekuningan. Tiriskan.
Untuk pelapis gula: rebus semua bahan hingga gula larut dan mendidih. Aduk-aduk hingga semakin banyak gelembung di permukaannya (orang jawa bilang: mrambut).
Masukkan ketan satu persatu ke dalam adonan gula, aduk rata hingga seluruh permukaannya terlapis gula. Aduk-aduk sebentar lagi, dan tiriskan gemblong menggunakan kertas roti atau rak kawat. Biarkan dingin, Sajikan.


TIPS & TRIK:
Saat membentuk ketan yang telah ditumbuk, gunakan plastik yang dibasahi sedikit dengan minyak biar tidak lengket. Pulungannya jangan terlalu besar ya, ntar cepat kenyang.
Kalau malas membentuk ketan dengan memulung, siapkan saja loyang pendek, lapisi minyak, ratakan ketan dan potong sesuai selera. Goreng.
Saat digoreng, boleh saja ketan dibuat lebih kering alias agak kecokelatan. Tapi biasanya jadi agak keras. Sesuaikan saja dengan selera.

No comments:

Post a Comment