Tuesday, December 4, 2012

Bothok Peda


Bothok Peda



Bothok Peda ini pakai parutan kelapa untuk bumbunya. Tapi boleh disebut pepes juga karena bentuk bungkus daunnya memang memanjang gitu, bumbunya juga di mixed.. dan pakai ‘acara’ dibakar segala. Coba deh, gampang buatnya, dan nikmat disajikan dengan nasi hangat. Nglawuhi!

BAHAN:
2 bh ikan peda asin
1/2 kelapa agak muda
1 ikat daun singkong, siangi
2 lbr daun salam
2 cm lengkuas, potong
daun kemangi secukupnya
1 bh tomat, iris-iris
daun pisang
3 sdm minyak goreng

BUMBU dihaluskan:
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
5 btr kemiri
5 bh cabai merah
5 bh cabai rawit
1 sdt garam

CARA MEMBUAT:
Rendam ikan peda asin, bersihkan dari kotorannya, tiriskan.
Siangi daun singkong, rebus hingga empuk, tiriskan, bila perlu peras airnya dan agak diiris biar tidak terlalu panjang.
Kelapa kerok kulit arinya, parut kasar, sisihkan.
Tumis bumbu halus hingga harum.
Campurkan kelapa, bumbu halus, dan daun singkong hingga rata.
Siapkan 2 set lembaran daun, beri masing-masing daun salam dan lengkuas, masukkan campuran kelapa, beri satu ikan peda. Ikan peda harus terbalut kelapa, baru daun pisang di gulung seperti akan membuat lontong. Semat kedua ujungnya. Kukus sekitar 30 mnt.
Bila sudah matang, panggang di atas bara api sebentar hingga daunnya agak kering. Sajikan.

TIPS & TRIK:
Pilih peda yang berkualitas bagus, biasanya beraroma segar.
Kalau tidak ada bara api, ya gak apa-apa, bothok peda-nya udah enak kok.


No comments:

Post a Comment