Sunday, November 11, 2012

Tumis Cumi Asin

Tumis Cumi Asin



Bahan:
150 gr cumi asin kecil
Daun salam
Lengkuas, geprek
1 sdm saus tiram
1 sdm kecap manis

8 bawang merah, iris
5 bawang putih, iris
Cabe hijau, iris, secukupnya
2 bh tomat hijau, potong dadu

Cara membuat:
Rendam cumi dgn air hangat, tiriskan.
(Saya suka merendamnya ckp lama hingga rasa asinnya hilang)
Tumis bawang merah, bawang putih bersama daun salam, lengkuas hingga harum.
Masukkan cumi dan tomat hijau, tutup wajan.
Biarkan sampai air yg keluar dari cumi menyusut.
Masukkan cabe, aduk.
Tambahkan saus tiram dan kecap manis, biarkan sampai saus berbusa kemudian aduk cepat.
Cicipi rasanya. Angkat.

No comments:

Post a Comment